Pengertian Akut dan Kronis
Pengertian penyakit akut adalah jenis penyakit yang terjadi secara mendadak (secara tiba-tiba) dan kadang membutuhkan pertolongan segera serta biasanya menunjukkan gangguan yang serius. Tetapi juga ada sebagian penyakit akut yang tidak memerlukan penanganan segera. Istilah akut juga digunakan untuk menggambarkan rasa sakit (tingkat nyeri) yang hebat dan tajam.
Pengertian penyakit kronis adalah jenis penyakit yang terjadi menahun, penyakit yang telah berlangsung lama, terjadi berulang, terjadi perlahan-lahan dan makin serius. Pengobatan yang dilakukan juga membutuhkan waktu yang panjang. Kondisi kronik merupakan proses yang terjadi secara perlahan, makin lama makin parah berbahaya.
Koding ICD Kondisi Akut dan Kronis
Jika dimana sebuah kondisi utama dicatat sebagai penyakit akut (atau subakut) dan kronis secara bersamaan, dan ICD menyediakan kategori atau subkategori yang terpisah untuk masing-masing kondisi, tetapi tidak untuk kode kombinasi, kategori untuk kondisi akut harus digunakan sebagai diagnosis utama. Berikut contohnya :
Diagnosis utama : Acute and chronic cholecystitis
Diagnosis sekunder : —
Kesimpulan : Pilih Kode acute cholecystitis (K81.0) sebagai diagnosis utama. Kode untuk chronic cholecystitis (K81.1) dapat ditambahkan sebagai optional.
Diagnosis utama : Acute exacerbation of chronic obstructive bronchitis
Diagnosis sekunder : —
Kesimpulan : pilih kode chronic obstructive pulmonary disease with acute exacerbation (J44.1) sebagai diagnosis utama selama ICD memberikan kode untuk kombinasi yang sesuai .
Sekian, semoga bermangfangat.
Sumber : Coding of acute and chronic conditions. ICD-10 Second Edition, 2005, 4. Rules and guidelines for mortality and morbidity coding.
Posting Komentar